Cara Membuat Bom Udang Galah
Bom udang galah disini bukan berarti dinamit ataupun sejenisnya yang meledak ya gan. Yang dimaksud bom disini adalah sesuatu yang mebuat ikan target berkumpul, dalam artikel ini adalah bom udang galah. Disini saya akan berbagi cara membuat bom udang galah.
Udang galah yang banyak mengahbiskan waktunya untuk bersembunyi ketika siang hari menyebabkanya susah dipancing. Agar udang galah keluar dari sarangnya dan berkumpul pada titik yang kita inginkan kita bisa memakai bom udang galah. Untuk membuat bom udang galah caranya sangat mudah dan murah. Bahan yang digunakan pun mudah didapat. Yang kita butuhkan hanya buah kelapa.
langsung saja berikut ini cara membuat bom udang galah.
Pertama Pertama siapkan buah kelapa dan kupas buah kelapa tersebut. untuk membuat bom udang galah yang ambil hanya daging buah kelapa saja. Kulit dan batok kelapa tidak diperlukan. Pilihlah buah kelapa yang sudah tua, biasanya batok kelapa yang sudah tua sudah berwarna hitam. Kelapa yang sudah tua nantinya menghasilkan bau yang lebih menyengat dan lebih menarik bagi udang galah.
Selanjutnya bakar daging buah kelapa tersebut sampai baunya menyengat. Sampai langkah ini sebenarnya bom udang galah sudah siap digunakan. yaitu dengan memberi pemberat berupa batu pada kelapa dan diletakkan pada titik yang kita inginkan.
Tetapi agar lebih efektif kita dapat memarut buah kelapa yang sudah di bakar tersebut sebelum digunakan. Bau parutan buah kelapa tentunya lebih menyengat dan lebih udah tersebar di banding buah kelapa yang belum di parut.
Caranya menggunakanya yaitu cukup disebarkan saja. Sebaiknya pilih spot yang tidak berarus. Selanjutnya sebarkan ke titik potensial tempat kita memancing. Tunggu beberapa saat dan berdoa agar udang keluar dari sarangnya dan berkumpul.
Jika sungai berarus anda dpat memasukanya ke dalam plastik dan melobangi plastik tersebut. lalu beri pemberat plastik berupa batu dan letakkan bom udang galah pada titik spot yang kita inginkan.
Demikianlah Artikel Cara Membuat Bom Udang Galah
Sekianlah artikel Cara Membuat Bom Udang Galah kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Cara Membuat Bom Udang Galah dengan alamat link http://carajitumancing.blogspot.com/2016/09/cara-membuat-bom-udang-galah.html